Sekilas jika dilihat es
krim diatas sama seperti es krim lainnya, namun tahukah Anda jika bahan
dasar es krim tersebut terbuat dari ASI (air susu ibu). Meski terkesan
nyeleneh peminatnya pun terhitung banyak, namun karena alasan kesehatan
Anggota dewan Inggris terpaksa menyitanya.
Seorang juru bicara dewan kota Westminster, Brian Connell, menjelaskan
bahwa makanan yang terbuat dari cairan tubuh manusia tersebut bisa
membawa virus turunan atau bahkan hepatitis.
The Icecreamists, perusahaan pemasaran yang terlibat dalam penyaluran
produk bernama Baby Gaga itu menjadi sasaran pemerintah lokal dalam
pengusutan kasus es krim ASI. Satu porsi es krim yang biasa dihidangkan
dalam gelas martini ini dibanderol 14 pound sterling atau Rp 218.663.
"Sejauh yang kami tahu, tidak ada hukum yang melarang bisnis menjual es
krim dari ASI," kata Matt O'Connor, sebagaimana dilansir
Oddycentral.co.uk.
Judul : Tahukah Kamu? Es Krim Ini Terbuat dari Air Susu Ibu
Deskripsi : Sekilas jika dilihat es krim diatas sama seperti es krim lainnya, namun tahukah Anda jika bahan dasar es krim tersebut terbuat dari ASI...